Jakarta, otodanews.com – Bawaslu RI setidaknya melantik 514 Anggota Komisioner Bawaslu Kabupaten Kota di Jakarta, pada Sabtu (19/08/2023) malam ini.
Tiga Komisioner Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur) pun ikut dilantik, usai dilantik kini saatnya 3 komisioner tersebut melakukan rapat pleno penentuan Jabatan Ketua dan pembagian divisi.
Dalam pleno yang tersebut, dua komisioner yakni Nurdin dan Syakur Rahman sepakat memilih Tarmuzi sebagai Ketua Bawaslu Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur) untuk periode 2023-2028.
Penetapan jabatan tersebut berdasarkan hasil rapat pleno internal Komisioner terpilih Bawaslu Tanjab Timur
Kabar tersebut terkonfirmasi langsung dari ketua Bawaslu terpilih Tarmuzi. Ia mengatakan, rapat Pleno telah dilaksanakan pada Sabtu (19/08/23) malam ini.
“Alhamdulillah rapat pleno sudah selesai, sayo terpilih sebagai ketua,” kata Tarmuzi saat dikonfirmasi Sabtu malam.
Sebagaimana diketahui, sebelumnya Tarmuzi merupakan anggota PPK Muara Sabak Barat dan sebagai tenaga pembantu di bagian Humas DPRD Kabupaten Tanjab Timur. (Reg)
Discussion about this post