Ma.Sabak, ON-Bupati Tanjung Jabung Timur H.Romi Hariyanto SE damping Kapolda Jambi Irjen Pol A.Rahmad Wibowo S.IK mengatakan, agar Polri dan TNI serta Pemda dapat mengajak masyarakat untuk mencegah karhutla dengan cara himbauan dan patroli.
Demikian dikatakannya saat acara peresmian gedung Mapolsek Muara Sabak Timur Resort Tanjung Jabung Timur.
Kapolda Jambi Irjend Pol A. Rahmad Wibowo. S. IK bersama rombongan PJU diantaranya Karo Logistik, Dirintelkam, Dirpolairud, dan Kabid Propam berangkat dari Kota Jambi menuju Kabupaten Tanjung Jabung Timur ( Kamis 4 Februari 2021 Pukul 7.30 ).
Keberangkatan Kapolda Jambi bersama rombongan ke Kabupaten Tanjung Jabung Timur yang disambut Kapolres Tanjung Jabung Timur AKBP. Deden Hidayatullah, SH, S. IK beserta PJU Polres Tanjung Jabung Timur dan jajaran, Bupati Tanjung Jabung Timur H. Romi Hariyanto, SE, Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur H. Robby Nahliansyah, SE, Sekda Kabupaten Tanjung Jabung Timur Sapril, S. IP, Ketua DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Timur Mahrup, dan Kepala OPD Kabupaten Tanjung Jabung Timur ini, beragendakan untuk meresmikan gedung Mapolsek Muara Sabak Timur yang baru saja selesai dibangun.
“Saya Irjen. Pol A. Rahmad Wibowo. S. IK sebagai Kapolda Jambi juga mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemda Kabupaten Tanjung Jabung Timur yang telah membantu membangun Polsek Muara Sabak Timur. Semoga sinergitas antara Polri dan Pemerintah Daerah Kabupaten Tanjung Jabung Timur terus berjalan dengan baik “. Ucap Kapolda Jambi.
Usai meresmikan gedung Mapolres Muara Sabak Timur, Kapolda Jambi Irjen Pol A. Rahmad Wibowo. S. IK bersama Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Timur H. Romi Hariyanto, SE bersama PJU Polda Jambi dan Kepala OPD melakukan penanaman pohon di area gedung Mapolsek Muara Sabak Timur. Selain itu juga, Kapolda Jambi melakukan bakti sosial dengan memberikan bantuan kepada masyarakat Muara Sabak Timur yang kurang mampu.
Untuk sekedar diketahui, pembangunan gedung Mapolsek Muara Sabak Timur dibangun 2 tahap. Tahap pertama ditahun 2019 dan diselesaikan pada tahap kedua ditahun 2020. Pembangunan gedung Mapolsek Muara Sabak Timur ini dibangun oleh CV. Bumi Gada dengan menggunakan APBD Kabupaten Tanjung Jabung Timur tahun 2019 dan 2020 melalui Dinas Perkim Kabupaten Tanjung Jabung Timur. (MS)
Discussion about this post