Muara Bulian, otodanews.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Batang Hari gelar Rapat Paripurna dalam rangka mendengarkan pidato kenegaraan pada Hut Republik Indonesia ke-79 dengan tema “Nusantara Baru Indonesia Maju”, yang berlangsung di Aula Kantor DPRD Kabupaten Batang Hari pada Jumat (16/08/2024).
Rapat Paripurna tersebut di pimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Batang Hari Anita Yasmin, turut hadir pula Bupati Batang Hari Muhammad Fadhil Arief, beserta wakilnya H. Bakhtiar, serta para Forkopimda Kabupaten Batang Hari, dan para OPD diruang lingkup pemerintah kabupaten Batang Hari serta para tamu undangan lainnya.
Anita Yasmin menjelaskan Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Batang Hari dalam rangka mendengarkan pidato kenegaraan pada Hut Republik Indonesia ke-79 yang dalam hal ini merupakan agenda rutin tahunan dalam rangkaian Peringatan HUT RI ke-79.
“Kita semua tentunya harus memakai tentang kemerdekaan ini tidak hanya membebaskan penindasan dan penjajahan namun harus selalu bersatu dan bersinergi dan bekerja lebih keras untuk menyelesaikan permasalahan kini dan nanti kedepannya baik di daerah maupun di pusat sehingga nantinya terwujud nusantara baru Indonesia maju”, ujar Anita Yasmin.
Pada Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia pada Sidang Tahunan MPR RI dalam rangka peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia ini disaksikan dan didengarkan melalui Live Streaming dari Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten BatangHari.
Dalam sambutanya, Presiden RI, Joko Widodo menyampaikan kemajuan Indonesia, mulai dari angka stunting yang menurun hingga angka kemiskinan ekstrem yang menurun.
“Kekayaan Indonesia yang selama ini dikelola pihak asing juga sudah kita ambil alih, seperti Freeport dan lainnya, ini membuktikan kerja keras kita bersama bisa membawa lompotan kemajuan RI,” ujar Jokowi.
“Saya menyadari sebagai pribadi yang jauh dari kata sempurna, sangat mungkin ada yang luput dari pandangan saya, oleh sebab itu di penghujung masa jabatan kami, saya dan Profesor K.H. Ma’ruf Amin memohon maaf untuk semua hati yang kecewa maupun cita-cita yang belum tercapai, kami mohon maaf ini adalah yang terbakk yang bisa kami upayakan bagi bangsa indonesia,” sambungnya.
Jokowi mengatakan, peringatan HUT Ke-79 Republik Indonesia ini menjadi momentum ungkapan penghargaan kepada pahlawan kemerdekaan Republik Indonesia, karena berkat perjuangan para pahlawan, Indonesia menjadi negara yang merdeka, berdaulat dan lepas dari belenggu penjajahan.
“Hari kemerdekaan Republik Indonesia merupakan hari yang bersejarah bagi bangsa Indonesia. Dimana peristiwa ini mengingatkan pada pendahulu bangsa dengan pengorbanan dan segenap jiwa dan raganya berhasil merebut kemerdekaan dari tangan penjajah,” imbuhnya.
Presiden Jokowi juga menambahkan perjuangan dan pengorbanan yang tulus ikhlas dari para pejuang hanya untuk kepentingan bangsa dan negara yang mereka cintai yakni tanah air Indonesia. Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa-jasa para pahlawannya. Semoga para pejuang bangsa mendapatkan tempat yang layak disisi Tuhan yang Maha Esa.(Feni)
Discussion about this post