Kerinci, otodanews.com – Upacara Penutupan TMMD ke -114 Kodim 0417/Kerinci bertempat di Desa Siulak Deras Kecamatan Gunung Kerinci yang dihadiri Gubernur Jambi, Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono, Bupati Kerinci Dr.Drs.H.Adirozal M.Si, Kapolres Kerinci AKBP Patria Yuda Rahadian S.I.K, M.I.K, Forkompimda dan Manager PTPN VI Kayu Aro Hariman Siregar.
Dalam TMMD ke -114 ini Kodim 0417 Kerinci membuat salah satu program yaitu membuka jalan dari Desa Siulak Deras Mudik Kec. Gunung Kerinci yang mengarah ke Desa Pasar Minggu Kec. Kayu Aro Barat sepanjang 6.200 meter.
Setelah penutupan TMMD rombongan Gubernur Jambi, Danrem 042/Gapu, Bupati Kerinci, Kapolres Kerinci, Forkompimda dan Manager PTPN VI – Kayu Aro melanjutkan ishoma di Top Caffe & Resto yang lokasinya berdekatan dengan Kebun Teh terbaik dan terluas satu hamparan sedunia yaitu Kebun Teh PTPN VI – kayu Aro. (Reg/Ldo)
Discussion about this post