

Muara Bulian, otodanews.com – Pemerintah Kabupaten Batang Hari dalam rangka acara HUT Ke-76 Kabupaten Batang Hari menggelar berbagai rangkaian agenda kegiatan yang ikut memeriahkan HUT Kabupaten Batang Hari salah satu dari rangkaian acara tersebut dengan Bersholawat dan do’a bersama opick, pada Selasa (10/12/2024) di Lapangan Alun-alun Batang Hari.
Masyarakat yang sudah memenuhi alun-alun Batang Hari kebanggaan Bumi Serentak Bak Regam ini sejak pukul 08.00 WIB ini,
Do’a dan Shalawat Bersama di Alun – alun Kota Muara Bulian Dihadiri Ribuan Masyarakat mulai dari perkumpulan emak – emak BKMT, para bapak – bapak, hingga para santri dari berbagai pondok pesantren.
Tak hanya itu saja, tampak hadir bersama ribuan masyarakat tersebut orang nomor satu di Kabupaten Batang Hari Muhammad Fadhil Arief (MFA) Beserta Istri Zulva Fadhil, serta Ketua DPRD kabupaten Batang Hari Rahmad Hasrofi beserta istri.
Hadir juga pada kesempatan itu, Sekertaris Daerah H M Azan SH, para Unsur Forkopimda Kabupaten Batang Hari, serta Para Kepala OPD Kabupaten Batang Hari, Ketua BKMT Batang Hari, serta para tamu undangan lainnya.
Pantauan jurnalis otodanews.com di lokasi kegiatan, sejak dari pagi lantunan lagu – lagu nuansa islami terus bergema di Alun – alun Batang Hari Kota Muara Bulian yang ditampilkan oleh beberapa kelompok hadroh, serta penampilan sholawat oleh IPQOH Batang Hari.
Bupati Batang Hari Muhammad Fadhil Arief, menyampaikan rasa syukur dan optimisme terhadap kemajuan daerah. Ia menekankan pentingnya partisipasi aktif dari masyarakat dalam menciptakan perubahan positif bagi Kabupaten.
“Saya bersama pak Bakhtiar dan sekaligus jajaran minta tolong kepada masyarakat Batang Hari doakan kami agar tetap amanah dalam menjalankan tugas dan mengabdi kepada masyarakat Batang Hari dalam membangun kabupaten ini,”ujarnya.
Menariknya lagi pada puncak acara, do’a dan shalawat kali ini langsung bersama Artis dari Ibu Kota itu bernama Aunur Rofiq Lil Firdaus yang lahir 16 Maret 1974 yang lebih dikenal sebagai Opick adalah penyanyi religi, pemeran, dan penulis lagu Indonesia asal Jember, Jawa Timur.
Opick yang penampilannya dikenali menyerupai salah satu Tokoh Pahlawan Indonesia, yaitu Pangeran Diponegoro, di mana identik dengan sorban sebagai ciri khasnya selama ini.
Opick membuka penampilannya dengan doa penuh makna, mengajak hadirin untuk mendoakan keselamatan dan keberkahan hidup. Ia juga mengingatkan tentang penderitaan saudara-saudara kita di Palestina, mengajak semua untuk mendoakan mereka dengan penuh empati.
Pesan-pesan yang disampaikan selama acara ini menggugah semangat persatuan, harmoni, dan kebersamaan, sekaligus memperingati perjalanan panjang Kabupaten Batang Hari.
Dalam suasana penuh kekhidmatan, dengan lantunan lagu-lagu religi di lantunkan oleh Opick yang mengingatkan kita akan allah SWT serta acara ini menegaskan komitmen seluruh elemen masyarakat untuk membangun Batang Hari menjadi lebih sejahtera dan berprestasi di masa depan. (Feni)
Discussion about this post