
S.Penuh, otodanews.com – Bertahun menunggu, Akhirnya Pemdes Pondok Agung Mendapat Hibah Aset Perumahan Negara Golongan III Milik Pemkot Sungai Penuh lebih kurang 10 Tahun Pemerintah Desa Pondok Agung menunggu agar Perumahan Negara Golongan III milik Pemerintah Kota Sungai Penuh yang kini menjadi Kantor desa Pondok Agug Tersebut di hibahkan ke pada Pemdes Pondok Agung.
Penantian yang begitu panjang tersebut akhirnya berbuah manis, tepat pada Senin 24 juni 2024 Pemerintah Kota Sungai Penuh secara Resmi menyerahkan Aset Perumahan Negara Golongan III tersebut kepada Pemerintah Desa Pondok Agung.
Di hadapan Awak media Kades Pondok Agung (Indra Jaya) mengucapkan rasa terimakasih nya ke pada Pemerintah Kota Sungai Penuh.
“Terimakasih Sekali lagi kami ucapkan untuk Pemerintah Kota Sungai Penuh yang telah menghibahkan Aset Perumahan Golongan III yang dapat kami gunakan guna melakukan pelayanan kepada Masyarakat desa pondok Agung khususnya”kata kades
Lebih lanjut Indra juga menghimbau kepada masyarakat pondok Agung agar bersama-Sama mengawal penggunaan Dana Desa untuk Pembangunan dan kemajuan Desa Pondok Agung.
“Kami menghimbau kepada masyarakat pondok Agung , mari kita bersama Mengawal penggunaan dana desa guna pembangunan dan kemajuan desa tercinta kita ini, dan kami sebagai pelayan masyarakat Selalu menerima masukan serta saran untuk kemajuan desa pondok agung tercinta ini”Tutup indra Jaya.(Rendi)
Discussion about this post