Batanghari, otodanews.com – Region Head PTP Nusantara IV Regional 4 Khayamudin Panjaitan melakukan kunjungan kerja ke kebun Batanghari. Sabtu (04/01/2025). Kunjungan didampingi langsung Kabag Tanaman Indra Lubis yang disambut langsung Manager Kebun Batanghari Herdiwan beserta seluruh Asisten, Mandor dan Krani yang ada di kebun Batanghari.
Kunjungan Region Head PTPN IV Regional 4 Khayamudin Panjaitan dalam rangka silaturrahmi kepada seluruh karyawan, baik karyawan pimpinan dan pelaksana di kebun sekaligus field day untuk bersama sama berkomitmen untuk menjaga kinerja terbaik demi mencapai target yang lebih optimal pada tahun 2025. Khayamudin Panjaitan memanfaatkan kesempatan tersebut untuk berdialog secara khusus dengan asisten maupun manager kebun Batanghari.
“Melalui kunjungan ini, kami berharap dapat menjalin komunikasi dan meningkatkan kordinasi yang lebih erat antara Pimpinan dan Karyawan. Kita akan terus berkomitmen untuk meningkatkan daya saing dan kontribusi sektor perkebunan dalam mendukung program produksi yang maksimal dan sudah ditetapkan, sehingga hal ini bisa memberikan dampak positif serta pertumbuhan ekonomi nasional”. Kata Khayamudin Panjaitan selaku RH PTPN IV Regional 4.
Lebih jauh Region Head yang didampingi Manager Kebun Batanghari Herdiwan mengatakan, dalam proyeksi optimalisasi produksi tahun 2025 pentingnya
kerjasama dari semua pihak, baik dari keputusan atau wewenang dari RO maupun pelaksanaan dilapangan sehingga program bisa berjalan dengan baik sesuai rencana. (Regar/Andra)
Discussion about this post