Sengeti, otodanews.com – Pemberian makanan bergizi gratis kepada anak-anak sekolah di Muarojambi, Provinsi Jambi harus dilakukan secara merata. Seluruh anak sekolah mulai dari tingkat Taman Kanak-kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kabupaten Muarojambi harus mendapatkan jatah makanan bergizi gratis tersebut.
Selain itu, pengawasan mengenai kesehatan makanan bergizi gratis, air minum dan peralatan yang diberikan kepada seluruh anak sekolah harus dilakukan secara ketat. Hal itu penting mencegah terjadinya pendistribusian makanan yang kurang sehat kepada anak-anak sekolah.
Demikian dikatakan Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muarojambi, Budhi Hartono, SSos, MT pada dialog bertajuk Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis di Stasiun TVR Jambi, Rabu (19/2/2025).
Menurut Budhi Hartono, program pemberian makanan bergizi gratis kepada anak sekolah di seluruh Indonesia telah dilaksanakan sejak Senin (17/2/2025). Pemberian makanan bergizi gratis tahap pertama di Muarojambi sudah dilaksanakan di SMA Negeri 8 Desa Rengasbandung, Kecamatan Sekernan dan SMP Negeri 15 Simpanglimo, Kecamatan Jambi Luar Kota.
Dikatakan, Pemkab Muarojambi akan terus mengawal program pemberian makanan bergizi gratis di sekolah-sekolah tersebut agar tepat sasaran, adil dan merata. Pihaknya juga mengawasi kebersihan bahan-bahan dan peralatan makanan bergizi gratis agar tidak sampai ada yang bermasalah.
Para petugas dari dinas terkait, yakni Dinas Kesehatan Muarojambi, Dinas Ketahanan Pangan Muarojambi, Dinas Lingkungan Hidup Muarojambi dan pihak sekolah (guru) turut mengecek (memeriksa) kualitas dan higenitas (kesehatan) makanan yang akan diberikan, termasuk segi air bersihnya, lauk pauknya dan peralatan lainnya.
“Kita berupaya agar program pemberian makanan bergizi gratis di Muarojambi benar-benar bersih, sehat dan lancar. Hal itu penting guna mendukung program nasional Makan Bergizi Gratis yang dicanangkan Presiden Prabowo Subiyanto,”katanya.
Sementara itu, berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Muarojambi, jumlah anak sekolah SD, SMP dan SMA yang menjadi sasaran program makan bergizi gratis di Muarojambi mencapai 63.100 orang di 370 sekolah. Jumlah anak SD sekitar 40.962 orang di 259 sekolah. Jumlah siswa SMP sekitar 13.429 orang di 84 sekolah dan jumlah siswa SMA sekitar 8.719 orang di 27 sekolah. (Regar)
Discussion about this post